Rabu, 07 Agustus 2013

Ternyata ini yang dipilih untuk dipakai lebaran

Sinn, cockpit clock, tipe NaBo 17 mesin putar chronograph valjoux 551 Bundeswehr aircraft
Navigationborduhr starfighter, angkatan udara jerman tahun 1960 standar militer MIL C 38207A, tipe 17 paling kolektibel dibandingkan tipe sesudahnya  (25/8 dan 56/8). Ini tipe FA (flour luminous) untuk pesawat Alphajet. Diproduksi oleh Helmut Sinn. Cockpit clock merk Sinn termasuk paling diburu kolektor jam antik (khususnya penggemar jam militer), susah dapatnya, bahkan di international market pun susah di dapat. Buat saya jam ini lebih "nikmat" dibanding Rolex tipe apapun. Sekarang saya menyadari bahwa Rolex itu is a matter of money. Kalau kita mengoleksi Rolex dengan sendirinnya orang akan tahu bahwa kita "berduit". Coba kalau harga Rolex murah, mana mau orang mengoleksinya.

Dalam kesempatan ini saya ingin mengucapkan Selamat Idhul Fitri, Mohon Maaf Lahir dan Bahin. Terima kasih kepada rekan-rekan yang mengirim SMS. Sebisa mungkin saya balas satu persatu, Dari office boy sampai cover boy, dari kolektor, pedagang, pedagang semi kolektor, kolektor semi pedagang


, dari jablay hingga kiyai, dari janitor sampai CEO perusahaan kecil (saya tidak punya teman "CEO perusahaan besar", karena kasta saya gak nyampe). Mohon maaf jika ada yang terlewat.
   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar