Kamis, 29 Juli 2010

Titoni Space Star


Iseng-iseng menampilkan yang ini. Titoni Space Star. Unik. Casingnya lebar. Talinya saja ukuran 24. Kokoh.

Senin, 19 Juli 2010

Dijual: Rolex 1601 (terjual)



Rolex datejust 1601, ring emas putih, dial putih (lebih jarang daripada abu-abu silver), index black onyx (jarang), kondisi mulus, mesin cal 1570, jalan bagus, ca 1972, harga sangat reasonable (banting harga), untuk info selanjutnya silakan sms 0817 195 666

Selasa, 13 Juli 2010

Dijual: Omega Seamaster cal 354 cross hair (terjual)


Omega Seamaster cal 354 cross hair, dial sudah aging (ada bintik), mesin bagus mulus normal, ca. 1950, tali kulit generik (Paros hitam), silakan sms ke 0817 195 666

Dijual: Omega Seamaster Cosmic cal 752 (terjual)


Omega Seamaster Cosmic cal 752, dial putih, komplit rantai, mulus sekali, ca. 1970. Semua ori. Harga silakan sms ke 0817 195 666

Jumat, 09 Juli 2010

Apa itu maxi dial?


Ada sebagian kecil Rolex Submariner 1680 yang disebut maxi dial, yaitu index bulat-bulatnya lebih besar daripada ukuran biasanya. Maxi dial juga umumnya berwarna putih salju dan tidak berubah menjadi cream (patina) walau telah dipakai puluhan tahun. Sebagai bukti, pada gambar di atas kelihatan bulatan index tetap putih salju sementara ketiga jarum sudah mulai berubah menjadi warna patina. Jika dipadu dengan warna dial yang hitam lembut keabu-abuan, bukan hitam kelam dan glossy, maxi dial memancarkan aura yang indah sekali, yang berbeda dengan dial biasa (umum). Kita baru menyadari perbedaannya jika maxi dial dijejerkan dengan dial biasa. Di pasaran internasional, maxi dial diapresiasi lebih tinggi dan dihargai lebih mahal. Di kita? saya tidak tahu. Saya tanya beberapa pedagang pun jawaban mereka tidak tahu, karena mereka hampir-hampir tidak pernah menemui maxi dial sehingga tidak tahu nilai transaksinya berapa. Biasanya, akibat ketidaktahuan, maxi dial dihargai sama saja dengan dial yang biasa. Padahal maxi dial di pasaran internasional hampir sejajar dengan Submarine merah (Submarine biasa tetapi tulisan Submarinenya berwarna merah).

Sabtu, 03 Juli 2010

Omega Constellation cal 503, adakah?



Biasanya cal 503 pakai tanggal. Tapi sudah 3 kali saya menemukan Constellation cal 503 tanpa tanggal. Saya pernah baca ada kemungkinan cal 503 pernah disertifikasi chronometer tetapi dengan melepas fungsi tanggal. Hal demikian lumrah terjadi. Rolex saja cal 1570 ada yang tidak memasang fungsi tanggalnya. Ada juga yang berpendapat mestinya cal 501 tetapi saat diservis ada beberapa bagian yang sama dengan cal 503 sehingga bantalan yang terpasang milik 503. Entah mana yang benar. Yang pasti cal 503 yang terpasang di connie saya ini akurat sekali jalannya.

Kalau dial putih agingnya bagaimana?


Ada yang bertanya, jika tropical dial adalah dial hitam yang berubah menjadi coklat karena faktor iklim dan terutama sinar matahari (lihat artikel sebelum ini), bagaimana kalau dialnya putih? Seperti contoh di foto berikut ini, dial putih berubah menjadi semi kuning atau cream.

Ada kemiripan



Jika kita perhatikan Rolex 1601 dan Omega Seamaster Cosmic berikut ini maka ada kemiripan dial. Di sekitar dial ada ceruk yang disebut pie-pan tetapi tidak terlalu lebar.